Senin, 13 Juni 2016

Keistimewaan angka 4



KEISTIMEWAAN ANGKA 4

Risma Ridayanti (152151222)
risma.rida19@gmail.com


B
anyak orang yang beranggapan bahwa Matematika ibarat Monster terbesar di dunia. Matematika selalu membuat orang mengeluarkan hawa naga atau dalam bahasa Sunda “heos naga”, karena saking sulitnya dan selalu membahas perhitungan.
Ketika banyak orang yang beranggapan bahwa matematika itu sulit, maka Saya akan menunjukkan bahwa matematika itu menarik dan banyak sekali makna dibalik angka tersebut.
Angka-angka yang kita kenal dalam kehidupan sehari hari yaitu (0,1,2,3,4,5,6,7,8,9). Angka-angka tersebut adalah angka arab yang disebarluaskan ke penjuru dunia pada saat peradaban Islam di abad pertengahan sedang jaya dengan munculnya ilmuan-ilmuan muslim yang pandai matematika. Tahukah kalian jika antara angka-angka tersebut memiliki keunikan sendiri ? Karena kemungkinan sebagian orang belum mengetahui keunikan dari angka-angka tersebut. Saya tertarik untuk mengulik salah satu angka yaitu
Banyak orang yang mengatakan bahwa Angka 4 sangat dikenal dengan angka sial dan angka kematian. Ketika berbicara dengan keburukan, pasti akan ada kebaikan. Angka 4 ini disimbolkan dengan kursi terbalik. Mungkin semua orang sudah tahu kalau angka kursi terbalik ini memiliki banyak sekali mitos di dalamnya.
Bayangkan kalau angka 4 dihilangkan apa yang terjadi pada lagu balonku? Akan menjadi “Balonku ada 5, rupa – rupa warnanya, hijau, kuning, kelabu, merah muda, dan biru, Meletus balon hijau dar… hatiku sangat kacau balonku tinggal 3 kupegang erat-erat”, nah balon yang satu lagi ke mana??Ternyata ketika angka 4  di hilangkan dan selalu di vonis angka kematian dan sial ternyata tanpa angka 4 tidak lengkap.
   Angka 4 dibentuk dengan  4 sudut, dan angka 4 mempunyai makna tersendiri. Perhatikan karakter angka 4 berikut:
1.      Angka 4 adalah manusia skateboard.
Tahukah Anda skateboard? Skateboard adalah papan luncur yang memiliki roda 4 yang digunakan untuk aktivitas meluncur. Kenapa saya sebut angka 4 adalah manusia skateboard? Karena skateboard akan bergerak dengan adanya sentuhan manusia atau dimainkan oleh manusia. Tentunya untuk memainkan Skateboard  diperlukan teknik-tekniknya.
Didalam dunia bisnis adakalanya di atas dan adakalanya di bawah. Seperti manusia skateboard ini jika manusia skateboard ini akan meluncur ke bawah pada sebuah turunan yang curam dengan teknik-tekniknya sendiri. Kalau manusia skateboard itu tidak mahir dan tidak tahu teknik-tekniknya mungkin akan jatuh tergeletak tidak bisa berdiri bangkit lagi. Tetapi kalau sudah mahir maka akan mengeluarkan teknik-teknik yang ekstrem dan akan sampai ke tempat semula dengan selamat. Maka dalam dunia bisnis pun kita harus bisa menguasai teknik-tekniknya dan harus mahir menjalankan teknik bisnis tersebut jangan sampai kita tertipu oleh orang lain dan selalu bangkit dari keterpurukkan.
2.      Angka 4 menjadi obsesi para mahasiswa.
Artinya banyak mahasiswa yang menginginkan rata-rata Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 4.Sebagian besar  menganggap bahwa IPK 4 adalah dewa yang akan membawanya kedalam kesuksesan. Tentunya untuk mendapatkan IPK 4 tidaklah mudah, Untuk mendapatkannya diperlukan siasat dan Diperlukan pengorbanan waktu.Detik semakin bergulir, mengubah waktu menjadi bola, menggelinding menjadi menit, menit berputar menjadi jam.Penilaian IPK memiliki skala dari 0 hingga 4.
Angka 0 merupakan penilaian terendah dan angka 4 merupakan penilaian prestasi tertinggi dengan nilai 0=E, 1=D, 2=C, 3=B, 4=A. Dan ternyata angka 4 menjadi kualitas tertinggi di kalangan Mahasiswa. Tentunya semua mahasiswa menginginkan IPK tertinggi dan untuk meraih peringkat Cumlaude.
3.      Angka 4 menjelma menjadi seekor Burung sedang terbang.
Artinya Bermimpilah setinggi langit jangan pernah takut jatuh karena ketika terbang ke angkasa tidaklah mudah, tentunya membutuhkan usaha yang besar. Ketika kita sudah mencoba untuk terbang, tetapi ketika terjatuh kita akan lebih pandai lagi untuk terbang, karena kita tahu apa yang membuat kita terjatuh.

4.      Angka 4 adalah kembaran dengan panahan.

 



Artinya ketika kita melihat panah ini, ketika kita pisah segitiga yang berwarna pink maka akan membentuk angka 4


Ketika angka 4 di simbolkan dengan panah, artinya penuh dengan suatu perencanaan ketika seseorang membidik acuan yang akan di panah maka seseorang tersebut tidak akan melepaskan panah tersebut dari tangannya sebelum hati dan pikiran tertuju kepada titik acuan.
Ketika berhasil membidik dengan tepat di titik acuan tersebut jangan sampai mempunyai sifat sombong dengan kemampuan tersebut. Tetaplah menjadi panahan yang selalu melihat cerminannya sendiri untuk menjadi panahan yang sesungguhnya.
5.      Angka 4 adalah jari manis
Ketika angka 4 di posisikan  dengan jari manis.  
Keterangan :
1.      Ibu jari
2.      Telunjuk
3.      Jari Tengah
4.      Jari manis
5.      Kelingking
Alasan kenapa cincin tunanganselalu di simpan di jari manis? Karena jari manis itu sendiri melambangkan kasih sayang dan kepedulian, sehingga dalam jari ini di pasangkan cincin pernikahan, dan menurut saya jari manis berbeda dengan jari yang lain sedikit susah untuk di gerakan, maka dari itulah ketika jari manis susah untuk digerakkan tentunya akan setia menjaga cinta dan kasih sayangnya. Dan kebetulan juga masing-masing  tiap jari terdapat 4 ruas kecuali jempol.
5.        Angka 4 adalah Standing cow pose
Mungkin terdengar aneh ketika angka 4 bisa dikatakan standing cow pose. Menurut saya sedikit lucu karena kalau arti dalam bahasa inggris itu adalah pose sapi berdiri.
Tetapi istilah standing pose ini berasal dari istilah YOGA.Standing Cowpose itu adalah gerakan yang sangat sederhana untuk menggerakkan panggul, supaya lebih mudah menggerakkan badan pada saat melahirkan.
Ketika kita melihat gambar meskipun diperagakan oleh manusia tetapi hampir mirip dengan angka 4. Ternyata angka 4 ini mempunyai manfaat yang sangat besar untuk  mempersiapkan lahirnya sang bayi.

6.        Angka 4 spesies dari Mesir Dan Babylonia.
Masih ingatkah lambang-lambang Mesir Kuno dan Babylonia? Ternyata Angka 4 itu adalah jasad dari Mesir Kuno dan Babylonia. Untuk membentuk jasad angka 4 dari Mesir kuno saya ambil lambang tongkat ( | ) dan dari Babylonia seperti bentuk segitiga
Ketika kita hubungkan maka akan membentuk angka 4. Tongkat berfungsi sebagai penopang ketika sakit, kemudian segitiga sering digunakan untuk petunjuk arah. Maka ketika kita sudah mempunyai suatu arah dengan pendidikan yang lebih baik maka akan timbul berbagai sifat atau perilaku yang mencerminkan kemandirian dan profesional meskipun suatu masalah selalu datang.
7.        Angka 4 adalah sepasang angsa putih.
Ternyata angka 4 itu mempunyai anak kembar yaitu angka 22. Untuk menjadi angka 4, maka angka 2 harus dijumlahkan dengan angka 2 lagi. Kemudian kita jumlahkan 2 + 2 = 4. Ketika kita melihat dua angsa, tentunya angsa tersebut akan membentuk angka 22. Kita tahu bahwa angsa itu berwarna putih  yang melambangkan kesucian. Berarti di dalam dirinya terdapat sikap baik hati, rendah diri, dan saling tolong menolong. Karena ketika kita melihat rombongan angsa, Mereka selalu bersama sama membentuk formasi tidak pernah saling meninggalkan. Maka dari itu kehidupan ini seharusnya diisi dengan kebaikan saling tolong menolong, bukan diisi dengan keegoisan semata dengan mementingkan diri sendiri.
8.        Angka 4 adalah mata uang dolar.
Ternyata angka 4 adalah mata uang dolar. Ketika kita membuka Microsoft word, kemudian klik shift + 4 maka akan muncul lambang mata uang dollar ($). Pada saat ini mata uang dollar sedang naik. Jika angka 4 itu bisa membantu bangsa Indonesia yang sedang krisis masalah keuangan, mungkin salah satu masalah terbesar yang ada di Indonesia akan selesai.
9.      Kincir  angin mainan adalah susunan dari angka 4.
Untuk membentuk kincir mainan yang pertama bentuk  dulu angka 4 masing-masing dirotasikan , sebanyak 4 kali di rotasikan dan akan membentuk kincir angin mainan. Susunan angka 4 ini mempunyai fungsi yaitu sebagai hiburan anak-anak dan mengukur arah angin. Kincir angin itu adalah sebuah kipas yang digerakkan oleh angin.
Pada dasarnya kincir angin yang digunakan sebagai pembangkit energi tetapi saya kaitkan angka 4 menjadi susunan kincir angin mainan yang terbuat dari kertas. Kincir angin kertas biasanya dibuat untuk dijadikan mainan anak-anak, selain itu kincir angin juga digunakan sebagai dekorasi untuk mempercantik dekorasi ruangan. Kincir angin juga biasanya dipakai ketika acara pesta yaitu dengan cara membuat kincir angin dengan aneka warna yang menarik.
10.  Angka 4 dalam 4 macam operasi hitung matematika.

Kita tahu bahwa di dalam operasi hitung matematika terdapat 4 macam operasi, yaitu perkalian, pembagian, pengurangan, dan penjumlahan. Kemudian saya aplikasikan ke dalam sebuah permainan dengan melibatkan angka 4. Cara kerja permainan ini adalah berapapun angkanya dalam bilangan bulat, yang akan di operasikan maka hasilnya akan selalu 4.
a.              Pilih angka bilangan bulat positif
b.             Kemudian kalikan dengan 4
c.              Hasilnya di tambah 1
d.             Hasil yang tadi di kurangi 1
e.              Dan hasilnya dibagi angka yang di pilih, dan hasil akhirnya akan 4.

Contoh 1
Saya pilih angka 3
3 x 4 = 12
12+1 = 13
13 - 1=12
12 : 3 = 4

Contoh 2
Saya pilih angka 23
23 x 4 = 92
92 + 1 = 93
93 - 1  = 92
92 : 23 = 4
Ternyata bukan angka 8, 9 , 11 saja yang mempunyai keunikan dalam operasi hitung, tetapi angka 4 juga mempunyai keunikan juga dalam operasi hitung jika kita terus mengotak-atik angka tersebut.
Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa angka 4 ini mempunyai makna dan keunikan tersendiri. Dan mungkin masih banyak orang yang masih menganggap angka 4 itu adalah angka keramat dan angka sial. Dan  belum mengetahui bahwa angka 4 itu unik dan istimewa. Keunikan 4 itu sendiri bisa kita lihat dari perumpamaan kehidupan sehari hari .
Tulisan ini diharapkan memberikan manfaat bagi semua orang untuk menambah wawasan dan semakin bersyukur kepada Allah SWT karena segala sesuatu yang ada di muka bumi ini mempunyai makna dan keunikan tersendiri. Penulis mengharapkan kritik dan saran sebagai motivasi untuk meningkatkan kreativitas yang lebih luas.
DAFTAR PUSTAKA
Copyright-Universitas Malang. ( 2015 ). Al khawarizmi, Tokoh Islam Penemu Aljabar. [ Online ].
            Tersedia:http://malahayati.ac.id/?pp=23816.

Manduka Indonesia – Copyright. ( 2010-2016 ). Senam Hamil yang Sedrhan.[ Online ].Tersedia :

Wikipedia. ( 2015 ). Papan luncur.
[ Online ].Tersedia :







           



Tidak ada komentar:

Posting Komentar